Spesifikasi Asus Zenfone 5 - Setelah merilis Asus Zenfone 4, produsen gadget dari Taiwan itu diam-diam juga telah meluncurkan smartphone bernama Asus zenfone 5 sebagai senerasi penerus dari Asus zenfone 4. Dengan mengandalkan intel atom sebagai dapur pacunya, Asus zenfone 5 diharapkan mampu mengulang keberhasilan dari pendahulunya. Harga Asus zenfone 5 dibanderol dengan harga yang lumayan terjangkau yaitu Rp 2 jutaan ke atas. Meskipun sedikit lebih mahal jika dibandingkan dengan seri Zenfone sebelumnya, hal ini dikarenakan ada penambahan fitur dan juga peningkatan spesifikasi yang di bawa oleh Asus Zenfone 5. Penasaran bagaimana harga dan spesifikasi Asus zenfone 5? mari kita simak ulasan berikut ini ;
 |
Asus Zenfone 5 |
Spesifikasi Asus Zenfone 5
Untuk melindungi layar 5 inci pada Asus Zenfone 5 yang sudah mengusung teknologi HD IPS Panel dengan resolusi 1280 x 720 lengkap dengan Super Anti-Scrath Gorilla Glass 3 guna melindungi layar, sehingga pengguna tidak khawatir apabila layar bergesekan dengan benda keras lain. Daya tahan layarnya juga diperkuat oleh Anti-Fingerprint yang bakal mempertahankan kemulusan layar pada HP Asus zenfone 5.
Prosesor Quad Core buatan Intel Z2560 yang dipakai mempunyai
kecepatan 1.6 GHz dan didukung kapasitas RAM dengan ukuran 1 GB serta 2 GB sehingga Asus
zenfone 5 bakal lancar dan stabil saat digunakan untuk kegiatan sehari
hari maupun saat memainkan game HD. Sedangkan untuk sistem operasi yang
digunakan merupakan OS v4.3 atau yang kita kenal sebagai Android Jelly
Bean, pengguna juga dapat mengupgrade OS bawaan dengan OS android
terbaru Android Lollipop v5.0 dengan cara gratis.
Asus
Zenfone 5 juga dibekali dengan dual kamera yaitu 2 MP dibagian depan
sebagai sarana pendukung aktivitas video call atupun selfie dan 8 MP
sebagai kamera utama lengkap dengan LED flash sertaa autofocus yang siap
memberikan hasil foto yang maksimal saat digunakan untuk mengabadikan
peristiwa-peristiwa penting Anda. Spesifikasi Asus
Zenfone 5 juga dilengkapi dengan
teknologi Asus PixelMaster Camera yaitu sebuah teknologi kamera yang akan membuat hasil jepretan kamera utama berkualitas layaknya seorang fotografer profesional. Sebagai media penyimapan data asus memnerikan dia pilihan yaitu 8GB dan 16 GB memori internal yang sama sama bisa diperluas dengan micro Sd Hingga 32 Gb sehingga mampu menampung ribuan foto.
Konektivitas Asus Zenfone 5 terblang sangat lengkap mulai dari fitur dual SIM on GSM yang berlari di jaringan HSDPA 42mbps, WiFi, dan Bluetooth.Ada pula port USB yang bisa digunakan untuk bertransfer file dengan komputer maupun laptop. Untuk mendukung Spesifikasi Asus Zenfone 5 di ats, pihak Asus membekalinya dengan baterai berukuran 2110 mAh yang berstatus non-removable.
Harga Asus Zenfone A500CG
- Harga Asus Zenfone 5 (8GB ram 1GB) : Rp 2.099.000,-
- Harga Asus Zenfone 5 (16GB ram 2GB) : Rp 2.499.000,-
- Harga Asus Zenfone 5 Terbaru : Cek Di Sini
Apabila dibandingkan dengan seri sebelumnya, Harga Asus Zenfone 5 memang lebih mahal. Hal ini dikarenakan HP Asus Zenfone 5 mempunyai banyak keunggulan baik dari fitur maupun spesifikasinya. Tetapi masih saja kedua seri Smartphone android dari Asus ini dapat menjadi opsi cocok bagi Anda, sebab kualitas serta kehebatannya sangat mumpuni untuk Gadget kelas menengah.
Demikian informasi mengenai Harga dan Spesifikasi Asus Zenfone 5 yang bisa saya share kepada para pembaca. Semoga artikel ini bisa dijadikan referensi bagi Anda . Sekian dan terima kasih.
Title : Spesifikasi Asus Zenfone 5 dan Harga terbaru 2015
Deskripsi : Spesifikasi Asus Zenfone 5 - Setelah merilis Asus Zenfone 4, produsen gadget dari Taiwan itu diam-diam juga telah meluncurkan smartphone ...